Selasa, 13 Desember 2011

Ciprofloxacin

Komposisi
Ciprofloxacin hydrochloride.

INDIKASI
Infeksi saluran kemih, uretritis gonorrhoe, infeksi saluran cerna, saluran napas, kulit dan jaringan lunak, tulang dan sendi.

KONTRA INDIKASI
Hipersensitif terhadap ciprofloxacin dan devirat kuinolon lain, hamil, laktasi, anak, remaja.

PERHATIAN
Diketahui atau diduga terjadi gangguan susunan saraf pusat,gangguan fungsi ginjal, kristaluria.

Interaksi Obat :
Antasida yang mengandung alumunium atau magnesium hidroksida.
Teofilin, probenesid, klindamisin, metronidazol.

EFEK SAMPING
Gangguan gastro intestinal, gangguan susunan saraf pusat, reaksi kulit, peningkatan sementara nilai enzim hati.

KEMASAN
Kaplet salut selaput 500 mg x 2 x 10

DOSIS
Infeksi saluran kemih :
• Ringan atau sedang : 2 x sehari 250 mg.
• Berat : 2 x sehari 500 mg. Infeksi saluran napas, kulit, dan jaringan lunak, tulang dan sendi :
• Ringan atau sedang : 2 x sehari 500 mg. Infeksi saluran cerna : 2 x sehari 500 mg. Gonorrhoea akut : 250 mg dosis tunggal. Osteomielitis akut : minimal 2 x sehari 750 mg.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar